Kue Keranjang



Bahan :
  • Beras ketan 600 gr
  • 4 cup air (seukuran dengan cup di magic com)
  • 4 cup gula pasir atau gula pasir yang dicampur dengan gula aren
  • 12 cup air untuk merebus
  • 2 sdm air cuka
  • Keranjang kecil berukuran 10-12 centimeter dengan tinggi 7 centimeter
  • Kertas cellophaan atau bisa juga menggunakan daun pisang
Cara membuat :
  1. Langkah pertama dalam membuat kue keranjang adalah cuci bersih beras ketan, kemudian rendam selama satu malam dan tiriskan.
  2. Hancurkan beras ketan dengan menggunakan blender yang dicampur dengan 4 cup air. Penghancuran (red-penggilingan) ini dilakukan hingga menjadi adonan halus.
  3. Setelah adonan halus, pindahkan adonan kedalam ikatan serbet, hal ini bertujuan untuk meneteskan air yang terdapat dalam adonan beras ketan tersebut. Setelah adonan terpisah dari kandungan air, buatlah gumpalan-gumpalan sebesar ibu jari dari adonan tersebut.
  4. Didihkan 12 cup air dalam panci, masukan adonan yang telah dibuat gumpalan-gumpalan kecil kedalam air mendidih tersebut. Biarkan hingga adonan mengapung, angkat, dan tiriskan.
  5. Selagi menunggu adonan beras ketan matang, masak gula dengan air yang dicampur dengan 2 sendol makan cuka. Masak gula yang dicamput air, dan air cuka tersebut hingga mengental dan berambut, lalu angkat.
  6. Selagi empuk, ambil adonan beras ketan campur sedikit demi sedikit gula yang sudah dimasak lalu aduk hingga rata. Setelah tercampur rata, masukan adonan beras ketan tersebut ke dalam keranjang yang sudah dibungkus dengan kertas Cellophaan atau daun pisang dan kukus hingga matang. Waktu pengukusan dilakukan sekitar 3 jam.

Nah, demikianlah resep dan cara membuat kue keranjang untuk merayakan hari Imlek di akhir pekan ini.

0 komentar:

Posting Komentar